Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2010

Mengoptimalkan Kinerja Komputer dengan CCleaner

Apa jadinya jika komputer yang kita miliki tidak pernah dibersihkan sistemnya, selain kinerja komputer semakin lambat juga menjadi tidak efektif. Contohnya seperti lambatnya loading komputer pada waktu dinyalakan, dalam membuka file, menjalankan software, dan lain sebagainya. Berbeda sekali pada waktu pertama kali menggunakannya. CCleaner merupakan alat yang sangat berguna untuk membersihkan Windows PC Anda. Sehingga kinerja komputer dapat bekerja menjadi lebih cepat, lebih efisien, dan kapasitas hardisk yang kita miliki menjadi lebih lenggang. CCleaner juga dapat membersihkan jejak selama melakukan aktifitas online seperti internet history, download history, temporary file dan juga cookies, sehingga privasi yang kita miliki dapat terjaga.